back to top
Sabtu, Juni 29, 2024
BerandaRIVIEWMotorTips Jitu Cara Merawat Motor Injeksi Yang Benar

Tips Jitu Cara Merawat Motor Injeksi Yang Benar

Tips Jitu Cara Merawat Motor Injeksi, Aufaproject46.com – Hallo Masbro,
Bagi Anda yang memiliki motor injeksi, mungkin Anda pernah kebingungan dalam merawat motor Anda. itu wajar, sebab merawat motor dengan teknologi Injeksi memang memerlukan cara-cara tertentu untuk menjaga performa motor tetap prima.

Salah sedikit, bisa-bisa motor Anda rusak seperti sering mogok dijalan, ataupun pembakaran yang tidak sempurna. Maka dari itu, merawat motor adalah hal yang wajib dilakukan. Lalu, bagaimana cara merawat motor injeksi? Berikut tips agar motor injeksi Anda tetap prima:

  • 1. Selalu Gunakan BBM Beroktan Tinggi

Tips Jitu Cara Merawat Motor InjeksiSalah satu cara merawat motor injeksi adalah dengan memilih bahan bakar dengan kadar oktan 90 keatas. Dengan bahan bakar beroktan tinggi maka pembakaran mesin akan lebih sempurna.

Lalu, bagaimana jika menggunakan bahan bakar kualitas rendah? Ini akan menyebabkan kerak pada sistem injeksi serta akan merusak komponen mesin Anda. Selain itu, bahan bakar berkualitas rendah juga bisa menyebabkan tersumbatnya lubang Injektor.

  • 2. Jangan Abaikan Kondisi Aki

Jangan Abaikan Kondisi Aki
Selain bahan bakar, Anda juga harus memperhatikan kondisi akinya. Mengapa? Sebab motor injeksi sangat bergantung pada aki yang berfungsi sebagai penghidup mesin pada sistem pembakarannya.

Jika air aki kurang, maka Anda perlu menambahkan sampai penuh. Namun apabila aki sudah tidak mampu mengalirkan arus listrik yang maksimal, maka lebih baik aki tersebut diganti. Intinya, dalam perawatan motor Injeksi aki sangat lah penting, sebab aki adalah sumber Listrik untuk sistem penghidupan Pembakaran (Injeksi).

  • 3. Gantilah Oli Secara Teratur
Tips Jitu Cara Merawat Motor Injeksi
Tips Jitu Cara Merawat Motor Injeksi

Selain bahan bakar dan aki, oli juga merupakan hal yang perlu diperhatikan. Setidaknya oli harus diganti setiap 2 bulan sekali, atau ketika motor Anda sudah menempuh jarak sekitar 1.000 km.

Baca Juga :   Cara Merawat Warna Hitam Doff Sepeda Motor Supaya Tidak Mudah Pudar

Selain itu, jangan biarkan mesin motor Anda kering dikarenakan kekurangan pelumas. Ini akan menyebabkan terganggunya kinerja mesin. Jika mesin motor sering kekurangan pelumas, ini berbahaya sebab motor akan cepat rusak.

Selain oli mesin, perhatikan juga oli gear. Gantilah oli gear setiap 5.000 km untuk memaksimalkan kinerja gear motor injeksi anda. Untuk oli shockbreaker, gantilah setiap 10.000 km atau jika sudah terdengar suara mendecit.

Nah, itulah tips mudah dalam merawat motor injeksi agar selalu prima dan awet. Lakukan semua tips diatas agar motor Anda selalu awet. Tidak sulit bukan dalam menerapkan tips di atas?

admin
adminhttps://aufaproject46.com/
Media Online Otomotif dan modifikasi motor
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments